Lomba Gerak Jalan dalam rangka peringatan HUT RI ke 80

Kegiatan gerak jalan pada 17 Agustus 2025 adalah acara peringatan HUT RI ke-80 yang dilaksanakan di berbagai daerah di Indonesia, dengan tujuan merayakan semangat nasionalisme dan kebersamaan, dan diikuti oleh berbagai tingkatan peserta mulai dari tingkat sekolah hingga umum. Peserta lomba gerak jalan ini biasanya menampilkan kekompakan dan kreativitas dalam kostum, dan seringkali disemarakkan dengan dukungan masyarakat dan sorakan sepanjang rute.

Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kecamatan Suboh menggelar lomba gerak jalan yang diikuti oleh peserta dari berbagai jenjang dan organisasi pada hari Senin, 25 Agustus 2025. kegiatan ini memulai start pada pukul 12.00 WIB dari Balai Desa Gunung Malang dan berakhir  dengan garis finish di lapangan Buduan. Para peserta berjalan dengan langkah serempak dan penuh semangat melewati rute yang telah ditentukan.

Kegiatan ini berlangsung meriah dan penuh semangat, dengan para peserta menampilkan kekompakan dan  kerapian baris-berbaris. SD Negeri 1 Ketah  mengeluarkan 2 regu yaitu regu PA dengan no peserta 47 sedangkan regu PI dengan No peserta  53 .anak-anak menunjukkan antusiasme tinggi, tidak hanya sebagai bentuk latihan fisik tetapi juga sebagai wujud rasa cinta tanah air.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan sportivitas, kebersamaan, dan semangat juang generasi muda, sekaligus menjadi wadah untuk mempererat persaudaraan antar sekolah